Yang Terbaik di Mata Allah

doc/thorif
Oleh Iin Rahayu Lestari

“Harta dan anak-anak adalah perhiasan kehidupan dunia. Akan tetapi amalan-amalan yang kekal lagi baik pahalanya disisi Rabbmu serta labih baik untuk menjadi harapan”. (Al-Kahfi: 46).

Semoga Allah memberikan anak sholih kepada kita yang akan menguatkan barisan kita dalam berjuang di jalan Allah, membantu kita dalam mentaati Allah, mengingatkan kita manakala lupa serta memberikan nasihat kepada kita manakala kita jauh dari agama.

Setiap ibu akan meminta takdir yang baik untuk buah hatinya di masa awal Allah menanamkan janin dalam kandungannya. Takdir yang menjadikan buah hatinya menjadi insan yang terbaik di mata Allah. Itulah seharusnya cita-cita seluruh orang tua di dunia ini.

Menjadikan anak terbaik di antara temannya adalah pekerjaan yang tidak begitu sulit. Tapi, menjadikan awal terbaik di mata Allah perlu sebuah perjuangan panjang. Melakukan segala sesuatu dengan hasil yang paling baik, itulah hakikat sebagai “yang terbaik”. Jika ingin menjadi yang terbaik di mata Allah, maka lakukan segala sesuatunya dengan baik sesuai kehendak Allah.

Sebagai anak kita masih anak-anak, ada begitu banyak peluang menanamkan dan membangun jalan menuju cita-cita tersebut.

Hal-hal mendasar yang perlu orang tua lakukan, antara lain:
1)       Menanamkan pada anak apa yang membuat kita menjadi yang terbaik di mata Allah
2)      Tancapkan keyakinan bahwa anak-anak yang dilahirkan adalah amanah dari Allah yang tugas utamanya mengabdi kepada Allah
3)     Mendidik anak dengan panduan dan tauladan dari Rasulullah. Banyak orang yang sama sekalu belum tahu apalagi memahami bagaimana Rasulullah telah mencontohkan secara detail cara mendidik anak.
4)       Tauladan keshalihan orang tua
Jika anak ingin menjadi dokter karena melihat dokter itu baik hati, jika anak ingin menjadi tentara karena tentara begitu gagah, mengapa anak tidak lihatkan bagaimana ornag sholeh itu sehingga ia ingin menjadi ornag sholeh?
5)       Do’akanlah dan selalu tatap anak kita dengan tatapan yang seolah mengatakan kamulah calon manusia yang terbaik di mata Allah?

Sungguh, semoga kita semua orang tua mampu mewujudkan cita-cita kita, menjadikan amal kita yang terbaik di mata Allah, denagn sebelumnya kita menjadi orang tua yang terbaik di mata Allah.

*) Iin Rahayu Lestari, Guru SDIT Salsabila Klaseman
Powered by Blogger.
close