Anak Sehat : Musim Hujan, Perhatikan Kesehatan Anak


Oleh Beta Haninditya

Saat muslim hujan, kita dituntut untuk memberi perhatian lebih pada kesehatan anak. Terutama jika anak memiliki daya tahan tubuh yang rendah dan rentan terserang penyakit. Penyakit yang biasa timbul di musim hujan seperti demam,flu dan pilek yang gampang menular membutuhkan penangkal berupa daya tahan tubuh yang kuat.  

Ada beberapa cara untuk menjaga kesehatan anak di musim hujan. Pertama, perhatikan pakaian anak. Disarankan untuk memakaikan lapisan pakain yang lebih tebal pada bayi dan anak kecil daripada orang dewasa dalam kondisi cuaca yang sama.

Cuaca dingin sebenarnya tidak menyebabkan pilek atau flu. Akan tetapi virus yang menyebabkan pilek dan flu cenderung lebih banyak muncul di musim penghujan atau udara dingin. Sehingga biasakan anak untuk menjaga daya tahan tubuh dengan makan makanan bergizi, istirahat yang cukup serta mencegah penyebaran pilek dan flu dengan selalu mencuci tangan, memakai masker dan membuang bekas tisu setelah bersin atau batuk ke tempat sampah dengan baik.  Nutrisi yang cukup, sesuai dengan usia, berat badan dan aktivitas anak anda akan meningkatkan daya tahan tubuh sehingga tidak mudah terserang penyakit.

Penyakit DBD (Demam berdarah Dengue) disebabkan adanya nyamuk berkembang biak di genangan air. Hak inilah yang menyebabkan kita perlu untuk mengosongkan atau menutupi wadah air di sekitar rumah untuk mencegah nyamuk berkembang biak di dalamnya, sehingga menurunkan risiko anak-anak digigit.

Sejumlah penyakit, seperti diare dan kolera disebabkan oleh asupan air yang terkontaminasi. Selalu pastikan bahwa anak-anak minum air yang bersih dan aman untuk menghindari infeksi dan tertular penyakit dari bakteri udara.

Tidak ada salahnya pula membimbing dan mengajari anak-anak mencuci tangan yang benar dapat membantu melindungi mereka dari kuman dan infeksi virus ditularkan melalui kontak dengan orang yang terinfeksi.

Tips-tips diatas hanya sebagian dari cara menjaga kesehatan  anak.Tidak ada salahnya kita berhati-hati terhadap kesehatan anak.Semoga tips menjaga kesehatan anak saat musim hujan di atas dapat bermanfaat.


*) Beta Haninditya,  Apoteker RSKIA Sadewa Sleman
Powered by Blogger.
close