Orangtua Hebat
Oleh : Adi Sulistama
Pendidikan adalah salah satu hal yang sangat penting dalam
membentuk kepribadian seorang anak. Pendidikan untuk anak tidak saja yang
bersifat formal di sekolah, namun pendidikan dasar yang diberikan oleh orangtua
adalah salah satu faktor yang mempengaruhi pembentukan karakter anak. Salah
satu pendidikan dasar yang sangat penting dan harus diajarkan pada anak sejak
dini yaitu pendidikan moral.
Semua pendidikan atau ajaran yang diberikan oleh orangtua
sangat berguna untuk memotivasi anak sehingga tumbuh menjadi pribadi yang penuh
rasa percaya diri. Maka dari itu orangtua harus memberikan ajaran dan arahan
yang tepat sehingga anak akan tumbuh dengan akhlak mulia ketika tumbuh dewasa.
Untuk menjadi orangtua yang hebat, ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan
dalam mendidik anak. Dalam hal ini sebaiknya Anda lebih banyak memberikan
contoh dengan perbuatan daripada ucapan atau teori.
Menjadi orangtua dan membesarkan anak-anak bukanlah suatu
pekerjaan yang mudah. Selain itu, tidak ada sekolah khusus bagaimana menjadi
seorang orangtua yang baik. Menjadi orangtua yang hebat dimasa depan tentu
tidak datang begitu saja. Segala sesuatunya harus dipersiapkan dengan matang.
Orangtua bukan saja sebuah status, namun juga sebagai orangtua kita harus
memahami peran masing-masing. Orangtua terdiri dari dua orang didalamnya yakni
ayah dan ibu. Nah, dari masing-masing peranan ini masing-masing orangnya harus
mengetahui dan dapat menjalankan perannya dengan sebaik mungkin agar sebuah
keluarga yang harmonis akan dapat tercipta.
Lebih dari itu, semua orangtua harus memahami konsep diri
dari orangtua, artinya para orangtua harus memahami akan dibawa kemana pola
asuh yang akan diberikan kepada anak-anaknya. Adapun peranan paling penting
orangtua dalam sebuah keluarga adalah mendorong tumbuh kembang anak dari audio
visual dan motoriknya. Dan hal ini tidak hanya melibatkan ibu sebagai
pelakunya, tetapi juga melibatkan peran ayah seperti memenuhi dan menunjang
setiap nutrisi yang dibutuhkan anaknya yakni dengan mengupayakan tercukupinya
nafkah dalam sebuah keluarga.
Tips Menjadi Orangtua Hebat
Orangtua Hebat
Selalu Memiliki Waktu Luang untuk Keluarga
Orangtua yang hebat adalah mereka yang memiliki pribadi yang
menyenangkan dan selalu mengingat akan pentingnya meluangkan waktu bersama
dengan keluarga dan anak-anaknya. Poin penting dalam hal ini adalah
berbagi kebahagian bersama dengan keluarga dan memiliki waktu luang sedikitnya
1 waktu yang dihabiskan bersama seperti misalkan menyempatkan liburan keluarga
atau berkumpul bersama ketika akhir pekan. Moment bersama ini bisa dimanfaatkan
untuk lebih mendekatkan antara satu individu dengan individu lain sehingga
tercipta kehangatan dan keharmonisan dalam sebuah keluarga.
Orangtua Hebat
Adalah Teladan yang Baik
Setiap orangtua tentunya menginginkan anaknya tumbuh menjadi
pribadi yang bertanggung jawab, penuh belas kasih, dapat dipercaya, baik serta
bersahaja. Banyak orangtua yang masih bingung bagaimana menanamkan nilai-nilai
moral yang baik untuk anaknya. Namun kunci paling penting mengajarkan anak
mengenai pendidikan karakter dan memiliki moral adalah dengan menjadi orangtua
yang berkarakter dan bermoral baik. Untuk itu, menjadi tauladan yang baik untuk
anak bisa menjadi cara terbaik dalam menanamkan nilai-nilai moral.
Orangtua Hebat
Tahu Kapan Harus Melepaskan
Dalam poin ini mungkin hal ini akan dipenuhi dengan suka
duka. Namun bagian terpenting dalam peran sebagai orangtua adalah tidak menjadi
tumpuan hidup anak. Dengan demikian, sebagai orangtua kita harus senantiasa
dapat mendorong anak untuk dapat mulai melakukan segala sesuatunya sendiri.
Orangtua perlu mengajarkan anak untuk mandiri yakni dengan membuat anak belajar
mengambil keputusan sendiri, berpikir secara independen dan menyelesaikan
masalahnya sendiri. Hal ini semata-mata juga untuk kebaikan anak kelak terutama
ketika anak jauh dari anda dan ketika mereka dewasa nanti.
Adi Sulistama, Pemerhati
pendidikan
Post a Comment