Rokok, Makanan Lezat Para Jin


Oleh : Prihatiningsih, S.Si.

Aku pernah melihat orang sedang diruqyah, dan aku sangat terkejut dengan apa yang terjadi saat itu.

Kira-kira singkatnya begini :
Ustad : "Kenapa kau tak mau keluar dari tubuh (si A)?"

Si A : "Saya suka dengan orang ini, dia gagah, tapi tidak bisa sholat rutin, apalagi tepat waktu di masjid, dia juga aman bagiku, karena dia jarang membaca kitab (read: Al qur'an)."
 
Ustadz : "Sekarang kau pilih, harus dengan cara kasar apa halus? " (sambil membacakan ayat" ruqyah) "

Si A: "Panas, panass, ampun (teriak teriak gak jelas)”

Ustadz :"Makanya keluar, jangan ganggu dia lagi (si A)”

Si A : "Emmmmm enaaakkkkkkkk" (mencium bau yang sangat lezat).

Ustadz :"Kenapa kau seperti itu, apa yang kau rasakan? " 

Si A: "Aku mencium makanan yang sangat lezat diluar sana" (menunjuk dengan tangan kearah luar pintu) 

Ustadz :"(melihat keluar)" (Apa yang dilihat Ustadz? Sungguh diluar dugaan saya, Ustadz melihat orang sedang merokok, kemudian Ustadz menjelaskan bahwa ROKOK MERUPAKAN MAKANAN PALING LEZATNYA PARA JIN?) 

Nah untuk kalian yang merokok, cobalah dikurangi. Apa mau kalian disebut temannya jin? Sedangkan kalian mengaku muslim?


Prihatiningsih, S.Si., Guru SDIT Hidayatullah Yogyakarta
Foto Budi CC Line
Powered by Blogger.
close