SDIT Hidayatullah Yogyakarta Peduli Korban Gempa-Tsunami Palu
www.majalahfahma.com | (Jumat/05/2018) Baitul Maal Hidayatullah (BMH) Yogyakarta bersama Sekolah Islam Terpadu (SDIT) Hidayatullah Yogyakarta menyelenggarakan kegiatan peduli korban gempa dan tsunami Palu-Donggala, Sulawesi Tengah.
Masih sangat terasa duka mendalam dari saudara kita di Lombok, NTB, tetapi Indonesia kembali berduka. Gempa dan tsunami yang memporak porandakan daerah Palu, Donggala, dan sekitarnya di beberapa waktu yang lalu. Seakan mengingatkan kita untuk selalu berempati dan peduli sesama.
Atas dasar itulah keluarga besar Pesantren Hidayatullah Yogyakarta mengadakan aksi pengalangan dana peduli gempa dan tsunami Sulawesi Tengah ini.
Acara yang dilaksanakan pada hari Jumat, 5 Oktober 2018, tepat pukul 07.00 WIB di halaman SDIT. Dengan mengambil tema “Dari Santri Yogyakarta untuk Saudaraku di Sulawesi Tengah”. Acara ini diikuti lebih dari 1.000 santri yang tergabung dalam Yayasan Pesantren Hidayatullah Yogyakarta, meliputi KB–TK Yaa Bunayya, SDIT Hidayatullah, dan MTs–MA Hidayatullah Yogyakarta.
“Alhamdulillah agenda ini sudah kami beritahukan secara tertulis 2 hari sebelumnya kepada seluruh wali murid, dengan harapan seluruh wali murid termasuk para guru ikut terlibat dengan menyisihkan sebagian dari harta yang dimilikinya untuk membantu saudara kita yang tertimpa musibah di Palu, Donggala, Sulawesi Tengah,” tegas M Rifki Saputra, Kepala SDIT.
Sejalan dengan hal itu, Hersona Bangun, selaku Komite Sekolah juga menegaskan pentingnya memberikan yang terbaik untuk saudara kita yang tertimpa bencana gempa dan tsunami di Sulawesi Tengah. Karena hingga saat ini masih banyak membutuhkan bantuan.
“Alhamdulillah hanya di hari Jumat ini, penggalangan dana terkumpul sebesar Rp 67.797.000, semoga dana yang terkumpul ini bisa sedikit membantu meringankan beban saudara kita di Sulawesi tengah,” tegas Hersona.
“Kami dari Baitul Maal Hidayatullah (BMH) Yogyakarta mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada KB–TK Yaa Bunayya, SDIT Hidayatullah, MTs–MA Hidayatullah Yogyakarta dan Komite Sekolah atas kepercayaannya mengamanahkan dananya melalui kami dan insyaallah segera kami teruskan kepada saudara-saudara kita yang sedang tertimpa musibah di Palu, Donggala, Sulawesi Tengah,” ujar CH Rohman Ketua BMH Yogyakarta.*/Kiriman Rohman BMH
Post a Comment