Menyegerakan Kebaikan


Oleh : Indiyana Ratna Sari

Konsekuensi dari keimanan seorang hamba adalah Taat. Taat terhadap syari'at Allah dan Rasul-Nya.

Jiwa yang ketika diseru untuk melakukan perintah, ia melaksanakannya dengan sigap,
Mereka katakan: Kami dengar dan kami taat.. Ingatkah kita cerita bagaimana reaksi para sahabat ketika turun perintah menjauhi khamr?

Mereka tanpa tapi dan nanti, tanpa berpikir panjang segera membuang drum-drum khamr mereka, hingga diceritakan jalanan-jalanan madinah berbau khamr saking banyaknya drum-drum khamr yang mereka simpan.

Ingatkah pula kita tentang muslimah pada zaman dahulu ketika turun perintah berhijab? Bagaimana reaksi mereka? Diceritakan bahwa Mereka dengan cepatnya langsung menarik gorden rumah mereka untuk menutupi kepala mereka, berhijab dengannya.

Ma Syaa Allah begitulah iman para sahabat dan sahabiyah zaman Rasulullah dulu.
Begitulah, jiwa yang terpanggil imannya. Ketika diseru, mereka segera melaksankan seruan tersebut.

Lalu bagaimana dengan kita? Apakah iman kita juga seperti orang-orang beriman terdahulu? Bersegera untuk melakukan kebaikan /amal sholih atau hati masih merasa berat dan lalai dalam menyegerakan kebaikan?

Indiyana Ratna Sari, Mahasiswa S2 Univeritas Negeri Yogyakarta


Powered by Blogger.
close