Sekolah Diliburkan Antisipasi COVID-19


Berbagai daerah mulai meliburkan sekolah-sekolah mereka selama kurnag lebih 2 pekan. Hal ini tentu sebagai upaya agar terputusnya mata rantai penyebaran Virus Corona. Di kota Solo, Jawa Tengah misalnya, sekolah diliburkan selama 14 hari dikarena telah terjadi Kejadian Luar Biasa (KLB) di kota tersebut. Pun demikian di beberapa kota di Jawa Tengah melakukan hal yang sama. Sedangkan di Jakarta, Ibukota Negara Indonesia ini tentu lebih massiv dalam penanganan COVID-19 ini, karena sebagian besar dari korban virus ini adalah berada di Jakarta.

Di Yogyakarta, kampus-kampus mulai menggunakan kelas online dalam belajar mengajar mereka. Mulai dari UNY, UGM, UMY, UII, dan sebagainya. Bahkan, melalui surat resminya Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Yogyakarta meliburkan seluruh sekolah Muhammadiyah di Kota Yogyakarta. Sementara itu, sekolah-sekolah di bawah ormas Hidayatullah di Yogykarta dan Jawa Tengah, melalui Dewan Pengurus Wilayah Hidayatullah DIY-Jawa Tengah Bagian Selatan mulai dari TK, SD, SMP, dan SMA juga meliburkan seluruh kegiatannya selama sepekan guna mengantisipasi COVID-19 ini.

Tentu itu semua demi menjaga kesehatan seluruh masyarakat di negeri ini. Bertindak lebih cepat sebelum terlambat harus dilakukan oleh siapa saja. Jangan sampai bertindak lebih lambat dari cepatnya penyebaran virus ini.

Semoga seluruh petugas kesehatan mulai dari tingkat kecamatan sampai pusat selalu dalam perlindungan Allah Taala .

TMT
Powered by Blogger.
close