Kisah Syaikh Yusuf Al Qaradhawi


Sudah beberapa kali ia menyampaikan kata-kata perpisahan. Takut tidak bisa bertemu lagi dengan sahabat dan murid-muridnya. Maklum, usianya sudah kepala 9. 

Tapi pada 9 September kemarin, Allah justru genapkan usianya ke 94 tahun. Di usia sesenja itu, ia sedang berkejaran dengan waktu untuk merampungkan sebuah kitab ensklopedi, yang menurut kabar, lebih dari 100 jilid. 

"Waktu saya banyak habis di perpustakaan. Kadang saya merasa bersalah dengan keluarga karena tidak banyak waktu untuk mereka." Begitu jawaban Syekh Yusuf Al-Qaradhawi dalam salah satu wawancaranya dengan Syekh Salman Audah. 

Hari-harinya, beliau masuk ke perpustakaan setelah sarapan, dan baru turun untuk istirahat sekitar pukul 12 malam. Di antara waktu selama itu, hanya diselingi untuk makan malam, shalat dan bercengkrama sebentar dengan keluarga. 

Semoga Allah senantiasi memberkahi usia beliau, Syekh Yusuf Al-Qaradhawi. Menjaganya dengan kesehatan, kesabaran dan keberkahan. Amin.
Powered by Blogger.
close