Kualifikasi Piala Asia U-17: Timnas Indonesia Tak Mau Hanya Imbang Lawan Malaysia
Dikutip dari inilah.com, Timnas Indonesia U-17 akan menjalani laga penentuan melawan Malaysia, Minggu (9/10/2022) malam nanti.
Jika menang, Arkhan Kaka dan kawan-kawan bakal tampil di panggung utama Piala Asia U-17 tahun depan sebagai juara grup. Sementara jika kalah, peluang anak asuh Bima Sakti masih terbuka, namun harus hitung-hitungan dengan runner up grup lain. Dari 10 runner-up fase grup, enam yang terbaik akan melaju ke putaran final Piala Asia U-17 2023.
Timnas Indonesia kini masih bertengger di puncak klasemen dengan 9 poin hasil dari tiga kemenangan. Sementara Harimau Malaya menempel di posisi ke-2 dengan 7 angka hasil dari dua kemenangan dan satu imbang.
Jika menilik peta klasemen, hasil imbang sudah cukup mengunci satu tiket Piala Asia U-17 2023. Sebab pesaing lainnya, Uni Emirat Arab (UEA) sudah tak menghabiskan semua laga Grup B dan hanya mengoleksi 6 poin hasil dua kali menang dan dua kali kalah.
Meski hanya butuh hasil imbang, anak asuh Bima Sakti tak boleh lengah jika melihat tren permainan Malaysia muda.
Malaysia mampu bangkit usai ditahan imbang Guam 1-1 dan mampu mengalahkan UEA 3-2 yang merupakan sala satu kandidat kuat juara grup.
Sebaliknya bagi Timnas Indonesia, sejak kemenangan besar 14-0 atas Guam di pertandingan pertama, kondisi pemain mengalami penurunan performa meski terus menang di dua laga berikutnya (3-2 atas UEA, dan 2-0 atas Palestina).
Laga kontra Palestina jadi sinyal kuat kondisi Garuda Muda mengalami penuruan performa. Hal itu juga diakui sang pelatih Bima Sakti
“Pertama saya ucapkan syukur bisa menang hari ini walau saya menilai agak sedikit menurun performa malam ini,” kata Bima Sakti dalam konferensi pers usai laga kontra Palestina.
Pelatih 46 tahun itu sudah melihat gelagat anak asuhnya bakal menunjukkan penurunan performa sebelum melawan Palestina. Faktor kelelahan ditengarai menjadi salah satu penyebab pemain Timnas Indonesia U-17 dianggap tidak semaksimal sebelumnya.
Meski begitu, waktu recovery selama dua hari harus bisa dimaksimalkan para pemain untuk mengembalikan kondisi fisik untuk laga penentuan malam nanti.
Laga ini akan digelar di Stadion Pakansari pada hari Minggu, 9 Oktober 2022 mulai pukul 20.00 WIB.
Post a Comment